Kegiatan Kunjungan Fakultas Kedokteran Unissula (FK Unissula) ke Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI)

JAKARTA- Fakultas Kedokteran Unissula Semarang yang dipimpin oleh Dr. dr. Setyo Trisnadi, Sp.KF mengadakan kunjungan ke Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) yang diterima oleh Dekan Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) Prof. Dr. dr. Ari Fahrial Syam, Sp.PD-KGEH, MMB,  pada Senin, 17 Oktober 2022 di Ruang Rapat Senat Akademik Gedung Rumpun Ilmu Kesehatan (RIK), Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. Kunjungan tersebut bertujuan untuk benchmarking kurikulum dan sistem kepaniteraan klinik di FKUI.

Dalam sambutannya Dekan FK Unissula mengatakan, “Tujuan kami ke sini adalah untuk menyamakan dan menambah wawasan dari apa yang harus ditingkatkan di FK Unissula. Kami juga ingin mengetahui dan belajar bagaimana transformasi sistem pembelajaran profesi kita, sistem rotasi, dan terkait rumah sakit pendidikan” tambahnya.

Turut serta dalam rombongan FK Unissula, Wakil Dekan II dr. Ulfah Dian Indrayani, M.Sc. Kepala Unit MEU & IPE dr. Dian Apriliana Rahmawatie, M.Med.Ed, Kepala Unit Penjaminan Mutu Dra. Endang Lestari, M.Pd.,M.Pd.Ked, Ph.D, Sekretaris PSPK, Ketua Prodi dan Sekretaris Prodi Profesi Dokter FK Unissula.

Sementara itu dari FKUI turut hadir mendampingi Dekan, Wakil Dekan Bidang Pendidikan, Penelitian, dan Kemahasiswaan Prof. Dr. dr. Dwiana Ocviyanti, SpOG(K), MPH; Manajer Pendidikan dan Kemahasiswaan Program Sarjana, Profesi Dokter, Magister dan Doktor Dr. dr. Murti Andriastuti, SpA(K), Ketua Program Studi Pendidikan dan Profesi dokter, dan Para Penanggung Jawab Tingkat.

Dekan FKUI Prof. Ari Fahrial menyambut baik kedatangan sejawat dari FK Unissula Semarang untuk saling bertukar pengalaman dengan FKUI. “Saya senang dengan kehadiran pak Dekan dan rekan-rekan dari FK Unissula. Prinsipnya kami terbuka kalau memang ingin sharing antar teman di Unissula dengan UI,” ucap Prof. Ari.[hms]