FK Unissula segera Buka Pendidikan Spesialis Ilmu Penyakit Dalam dan S3 Ilmu Kedokteran Kesehatan
SEMARANG-Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Islam Sultan Agung (Unissula) Semarang Dr dr Setyo Trisnadi SH SpKF mengatakan, Fakultas Kedokteran Unissula segera membuka Pendidikan Program Studi Spesialis (Sp1) Ilmu Penyakit Dalam dan Pendidikan Doktor (S3) Ilmu Kedokteran Kesehatan.
“Keduanya diharapkan akan terealisasi di tahun 2025. Saat ini dalam persiapan. Proses akan kita mulai di tahun 2024, termasuk pengajuan ijin pembukaan ke pemerintah, kemudian diharapkan di tahun 2025 nanti sudah dibuka,” jelasnya.
Dekan Setyo Trisnadi mengatakan hal itu, dalam Sumpah Dokter ke-127 FK Unissula, yang berlangsung di kampus Unissula Jalan Kaligawe, Sabtu (21/10/2023). Dalam sumpah dokter ke 127 tersebut, sedikitnya 26 dokter baru melakukan sumpah. Sedangkan sampai saat ini, tercatat 6.003 alumni yang telah diluluskan sejak FK Unissula berdiri pada tahun 1963.
Lebih lanjut menurut Dekan Setyo Trisnadi pembukaan Pendidikan Program Studi Spesialis (Sp1) Ilmu Penyakit Dalam dan Pendidikan Doktor (S3) Ilmu Kedokteran Kesehatan FK Unissula tersebut, mendapat suport dalam pengembangan pendidikan oleh Yayasan Badan Wakaf Sultan Agung (YBWSA) dan Unissula.
”Pembukaan Pendidikan Program Studi Spesialis (Sp1) Ilmu Penyakit Dalam dan Pendidikan Doktor (S3) Ilmu Kedokteran Kesehatan FK Unissula tersebut atas permintaan di dunia pendidikan kedokteran untuk peningkatan mutu atau kualitas dosen, dimana salah satunya harus lulusan Doktor. Juga atas permintaan masyarakat. Latar belakang lain, adalah untuk bermitra dengan FK dari perguruan tinggi lain. Dimana dari dosen-dosen FK tersebut bisa mengambil pendidikan Doktor di FK Unissula,” jelasnya. [hms]